Laba Bersih Bank BRI Naik 12,47% pada Kuartal III Tahun 2023

Salah satu perusahaan BUMN, yakni PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) Sampai September 2023, membukukan laba bersih secara konsolidasian senilai Rp 44,21 triliun, perolehan laba ini meningkat 12,47% dari tahun sebelumnya, yang memperoleh laba senilai Rp 259 triliun.

Berdasarkan laporan keuangan yang dirilis pada Rabu (25/10), BRI tercatat membukukan pendapatan bunga bersih senilai Rp 101,19 triliun, turun dari Rp 96,50 triliun pada tahun sebelumnya. Sementara itu, pendapatan bunga bersih BRI secara keseluruhan mencapai Rp 81,79 triliun, turun dari Rp 79,39 triliun pada September 2022. Pada sembilan bulan pertama tahun ini, BRI terctat menyalurkan kredit senilai Rp 1.250,72 triliun, naik 12,53% secara year on year. Secara keseluruhan, sektor UMKM menerima 83,06% dari total kredit, atau Rp 1.038,90 triliun.

Dana Pihak Ketiga (DPK) BRI naik 13,21% secara tahunan menjadi Rp 1.290,29 triliun. Dana murah alias CASA merupakan pendorong utama perolehan DPK yang berkontribusi sekitar 63,64% dari total DPK.

Dari sisi keuangan, rasio kredit bermasalah atau Non Performing Loan (NPL) BRI sedikit meningkat menjadi 3,23% dari tahun sebelumnya 3,14%, sementara NPL neto tercatat turun menjadi 0,73% dari tahun sebelumnya 0,87% dengan rasio NPL Coverage 228,65%. Marjin bunga bersih BBRI sedikit menurun menjadi 6,97% dari tahun sebelumnya 7,23%, sementara rasio permodalan, juga dikenal sebagai Capital Adequacy Ratio (CAR), BRI tetap stabil di level 27,48%.

Oleh: 3x3
09 Juni 2024

124 Menit Membaca

Topik Terkait
 
Jika Anda ingin tahu lebih banyak, mari konsultasikan dengan Tim Kami