PT Bumi Benowo Sukses Sejahtera Tbk (BBSS) merupakan anak perusahaan dari Agung Alam Anugrah (AAA) Group, sebuah grup perusahaan yang bergerak di bidang properti. Perusahaan ini sendiri berdiri sejak tahun 1987 dan menyediakan gudang dan ruko di lokasi yang strategis di Surabaya, Jawa Timur. Perusahaan ini juga merupakan bagian dari asosiasi REI (Real Estate Indonesia).